Cara Buat Gelas Evoware Pengganti Gelas Plastik Yang Bisa Dimakan



Cara Buat Gelas Evoware Pengganti Gelas Plastik Yang Bisa Dimakan, Dewasa ini permasalahan serius yang sedang dihadapi di indonesia adalah permasalahan mengenai pencemaran lingkungan. Yang mana masalah pencemaran lingkungan ini sangat memberikan dampak negatif seperti rusaknya lingkungan yang akan mempengaruhi kelangsungan hidup manusia maupun lingkungan itu sendiri.

Terjadinya pencemaran lingkungan ini disebabkan oleh banyak aktifitas manusia yang kurang peduli akan lingkungannya. Salah satu bahan pencemar yang menjadi penyebab terjadinya pencemaran lingkungan di indonesia adalah seperti sampah plastik. Sampah plastik ini dihasilkan dari berbagai macam kegiatan manusia.

Adanya pencemaran lingkungan inilah yang mengakibatkan timbulnya berbagai bencana seperti banjir. Selain itu sampah plastik ini juga menyebabkan sungai sungai menjadi kotor dan menjadi sarang berbagai penyakit. 


gelas jelly evoware
sumber foto: Kompas tv (https://www.youtube.com/watch?v=EJmWVUUwA2g)
Salah satu upaya yang mesti dilakukan untuk mengatasi masalah pencemaran lingkungan akibat sampah plstik ini salah satunya adalah dengan cara mengurangi penggunaan plastik. Karena mengingat bahwa sampah plastik ini membutuhkan waktu yang sangat lama bahkan sampai jutaan tahun barulah sampah plastik ini akan terurai.

Saat ini telah terdapat berbagai teknologi dan inovasi inovasi baru yang dinilai dapat mengurangi penggunaan plastik. Baru baru ini telah terdapat sebuah inovasi terbaru mengenai gelas yang dapat dimakan dan menyehatkan karena terbuat dari bahan dasar rumput laut.

Produk ini bernama ello jello yang menerapkan konsep seperti wadah makanan sebagai pengganti dari wadah makanan yang berbahan dasar plastik yang ternyata wadah makanan ini juga dapat dikonsumsi serta menyehatkan. Selain itu juga sangat aman karena tidak menggunakan bahan pengawet dan pemanis buatan.

Inovasi baru ini merupakan karya dari anak bangsa indonesia yang bernama David Christian yang sangat prihatin dengan kondisi sampah plastik yang mencemari lingkungan sekarang ini. Maka dari itu david memiliki ide untuk bagaimana caranya dapat mengganti penggunaan plastik untuk wadah minuman yang juga dapat dikonsumsi.

Produk gelas Evoware ini dapat menggantikan penggunaan plastik sebagai wadah makanan seperti gelas mangkuk dan lain lain. Produk ini ternyata sangat menarik minat para konsumen karena sangat ramah lingkungan dan menyehatkan. Saat ini sudah banyak berbagai restoran yang menggunakan produk ini karena sangat simpel dan dapat mengurangi penggunaan plastik

Untuk dapat membuat nya juga sangat mudah karena sang penemu ini menjual produknya dalam bentuk bubuk powder.

Cara pembuatan ello jello juga sangat mudah, kalian hanya tinggal membeli bubuk powder ello jello ini kemudian cara masaknya sama dengan memasak agar agar lalu masukkan ke dalam cetakan berbentuk gelas.

Produk ini dapat bertahan selama 7 hari jika disimpan di dalam kulkas karena produk ini tidak menggunakan bahan pengawet sehingga tidak bisa bertahan lebih lama ketika sudah di buat. karena bahan dasarnya adalah rumput laut namun dapat digunakan untuk wadah makanan dan minuman seperti es krim, sop buah dan lainnya.

Sehingga sembari menikmati minuman segar kita dapat menikmati wadahnya juga, wah sangat menarik ya, produk ini juga dapat disebut Mikan artinya kita dapat minum sambil makan hehehe keren yah karya anak bangsa yang satu ini.

Related Posts:

2 Responses to "Cara Buat Gelas Evoware Pengganti Gelas Plastik Yang Bisa Dimakan"

  1. Wow.. inovatif banget ya !.
    Solusi cerdas ngurangin pemakaian plastik dan sampah plastik yang menumpuk.

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener banget bang mudah mudahan ini bisa berkembang di indonesia agar indonesia bebas sampah plastik
      karena penggunaan plastik di indonesia ini sudah banyak sekali

      Hapus